Tuesday, 16 February 2016

Cara Membuat Kue Coklat Lebih Sehat

Cara Membuat Kue Coklat Lebih SehatKue cokelat kini bisa disajikan dengan cara yang lebih sehat. (Jakub Kapusnak/FoodiesFeed)
Jakarta, CNN Indonesia -- Kue cokelat sering dianggap sebagai makanan yang tidak sehat karena mengandung banyak gula dan lemak. Orang yang menganut pola makan sehat biasanya cenderung menghindarinya.

Tapi kini, kue cokelat juga bisa disajikan lebih sehat. Namun, untuk membuat kue cokelat lebih sehat, ada beberapa bahan yang harus diganti.

Dilansir dari The Daily Meal, gunakan alpukat untuk mengganti mentega. Meski sama-sama mengandung lemak, kandungan yang terdapat pada alpukat berbeda dengan lemak pada mentega.

Dan walaupun teksturnya juga berbeda pada temperatur ruangan, tapi sebenarnya alpukat memiliki fungsi yang sama jika dijadikan bahan membuat kue cokelat. Satu sendok alpukat yang dihaluskan bisa menggantikan satu sendok mentega.

Jangan gunakan tepung serbaguna. Lebih baik gunakan tepung gandum atau tepung dari kacang-kacangan yang memberikan nutrisi yang lebih banyak, salah satunya serat.

Untuk menggantikan tepung, Anda bisa menggunakan kacang kedelai yang dihaluskan atau puree kacang kedelai. Satu cangkir kedelai bisa menggantikan satu cangkir tepung.

Jika kue cokelat membutuhkan selain kacang, pikir dua kali untuk menambahkannya. Selain kacang kemasan biasanya mengandung gula tambahan dan minyak. Kedua bahan itu seharusnya tidak terkandung dalam kacang.

Lebih baik buat selai kacang sendiri tanpa tambahan apapun, atau mungkin hanya ditambah garam saja untuk membuat kue cokelat Anda tetap sehat.

Buat topingnya, hindari penggunaan permen atau cokelat-cokelat. Pilihlah buah-buahan seperti blueberry, raspberry, stroberi, atau jeruk.

Selain memberikan sensasi segar, buah-buah itu juga memberikan ekstra antioksidan buat tubuh dibandingkan dengan gula-gula atau cokelat.

Terakhir, Anda bisa mengganti gula dan minyak dengan saus apel. Perbandingannya satu banding satu. Daripada menggunakan satu cangkir gula, lebih baik gunakan satu cangkir saus apel.

Sayangnya, penggunaan saus apel akan membuat adonan lebih berair. Untuk mengakalinya Anda bisa menggunakan 3/4 cangkir saja.

Untuk pengganti minyak, Anda busa menggunakan setengah dari takaran minyak. Jika biasanya Anda menggunakan enam sendok makan minyak, Anda bisa menggantinya dengan tiga sendok makan saus apel.                   

No comments:

Post a Comment