Wednesday, 13 January 2016

Lima Manfaat 'Makanan Burung' Gisele Bundchen Bagi Kesehatan

Lima Manfaat 'Makanan Burung' Gisele Bundchen Bagi KesehatanIlustrasi biji millet. (papkin/Thinkstock)
Jakarta, CNN Indonesia -- Jawawut, yang dikenal orang sebagai bahan utama yang digunakan untuk makanan burung, ternyata menjadi salah satu santapan wajib Tom Hardy dan Gisele Bundchen. Bahan makanan yang tergolong jenis biji-bijian itu ternyata memiliki rasa yang lezat, creamy seperti mashed potato dan lembut seperti nasi. Jawawut juga bisa disantap bersama makanan lainnya, seperti sayur dan daging.

Tak hanya lezat dijadikan santapan alternatif, jawawut ternyata juga punya manfaat sehat. Situs World's Healthiest Food menempatkan jawawut sebagai sumber makanan yang baik. Jawawut ternyata mengandung mineral esensial, mangan, fosfor, dan magnesium. Berkat kandungan zat gizi di dalamnya, jawawut pun mampu mencegah beberapa penyakit, seperti jantung dan diabetes.

Dilansir dari situs World's Healthiest Food, berikut manfaat jawawut untuk tubuh:

1. Melindungi Jantung

Jawawut baik untuk kesehatan jantung karena merupakan sumber magnesium. Menurut hasil penelitian, magnesium bisa digunakan untuk mengurangi risiko asma dan mengurangi frekuensi serangan migrain. Magnesium juga dipercaya bisa menurunkan tekanan darah tinggi, mengurangi risiko penyakit jantung, khususnya untuk orang yang menderita aterosklerosis dan penderita diabetes yang mengidap penyakit jantung.

Millet atau jawawut, seperti nasi, bisa dikonsumsi dengan makanan lain. (minadezhda/Thinkstock)

2. Memperbaiki jaringan tubuh

Fosfor yang terkandung dalam jawawut sangat berperan dalam pembentukan sel di dalam tubuh. Fosfor juga termasuk komponen penting dalam pembentukan matriks mineral tulang, yang juga berperan untuk peredaran energi di tubuh.

Metabolisme lemak pun bergantung pada fosfor. Zat ini juga termasuk komponen penting yang terdapat pada membran sel dan sistem saraf yang juga berperan dalam genetika.

3. Menurunkan risiko diabetes tipe 2

Berdasarkan penelitian yang dilakukan terhadap lebih dari 40 ribu peserta dari Black Women's Health Study, peserta yang memakan sumber makanan yang kaya akan magnesium memiliki risiko terkena penyakit diabetes tipe 2 lebih rendah dibandingkan mereka yang mengonsumsi gandum.

Konsumsi produk makanan yang terbuat dari susu setiap harinya juga bisa menurunkan risiko diabetes tipe 2 sebesar 13 persen. Cobalah menu sarapan pagi hari dengan mencampurkan jawawut dengan susu rendah lemak dan buah, kacang, atau biji-bijian lainnya.

4. Membantu mencegah batu empedu

Sebuah studi yang pernah dipublikasikan di American Journal of Gastroenterology menemukan bahwa mengonsumsi makanan yang kaya akan serat larut seperti jawawut, dapat membantu perempuan terhindar dari batu empedu.

Menambah konsumsi makanan yang kaya kaan serat larut sebanyak lima gram akan menurunkan risiko terkena batu empedu sebesar 10 persen. Para peneliti mengatakan, makanan yang kaya akan serat larut tidak hanya bisa mempercepat pencernaan, tapi juga bisa mengurangi sekresi asam dalam empedu. Makanan kaya serat larut juga bisa meningkatkan sensitifitas insulin dan menurunkan lemak darah.

5. Mencegah kanker payudara

Sebuah penelitian menemukan bahwa diet kaya serat dari padi-padian, seperti jawawut, bisa meningkatkan perlindungan tubuh untuk melawan kanker payudara pada perempuan yang belum mengalami menopause.

Ketika perempuan yang belum menopause mengonsumsi serat lebih dari 30 gram per hari akan mengalami risiko kanker payudara yang lebih rendah sekitar 52 persen dibandingkan dengan perempuan yang mengonsumsi serat kurang dari 20 gram sehari.                   

No comments:

Post a Comment